KepenulisanLomba

Menebar Manfaat Luar Biasa lewat Tulisan Blog yang Simpel

Menjadi Blogger Indonesia yang Bangga karena Bermanfaat untuk Orang Lain

#BanggaJadiBlogger

Sudah lebih dari 2 tahun Y berpengalaman dalam menulis blog atau artikel di internet sebagai salah satu dari blogger Indonesia

Menurut dirinya, tulisan adalah salah satu media komunikasi yang sederhana. Ditambah dengan kepiawaiannya menyusun kata-kata, ia sangat pede dengan tulisannya.

“Gua harus nulis lebih banyak lagi agar semakin sedikit kesalahan yang tercipta” ujar Y yang memiliki kamar dengan banyak sekali tumpukan buku dan AC yang selalu menyala di malam hari.

Pagi demi pagi, malam demi malam berlalu. Banyak sekali tulisan yang sudah Y ciptakan, tapi ia hanyalah penulis tanpa nama. Mirip dengan orang-orang dengan pakaian kusut, tapi diam-diam memberikan uangnya kepada lembaga pengelola amal setiap hari.

“Wah, gua keren banget, tulisan gua tersebar di media sosial”. Teriakan kecil di ruangan kecil itu menjadi motivasi Y karena dengan adanya teknologi tersebut, tulisannya akan semakin mudah untuk dicari-cari orang, tidak peduli apakah namanya ada di kolom written by atau reviewed by.

Matanya berbinar-binar saat membaca tulisannya sendiri yang ia sebar di berbagai grup. Banyak komentar yang beragam, mulai dari menarik, bahkan hingga kritik pedas karena typo yang tidak sengaja Y lakukan.

“Kritik adalah koentji, pujian adalah racun”, Y yang memiliki growth mindset terus bereksperimen seperti ilmuwan yang sedang excited tentang penelitiannya sendiri.

Sampai saat itu, ia mengira bahwa tulisan itu hanya agar seseorang mengetahui informasi saja, tidak lebih. Bahkan ia bisa mengukir sejarah di mesin pencari dan dipandang keren karena ia bukanlah seorang tanpa nama karena memiliki karya.

Sore di hari yang hujan ditambah petir yang ikut meramaikan suasana, Y mendapatkan pesan dari salah satu koleganya di kursus menulis dan seniornya di kampus dulu.

Beda orang yang mengucapkan, beda rasa. Seseorang akan lebih mudah percaya jika yang berbicara adalah orang yang dikenalnya. Dalam tingkat ekstrim, orang yang membuatmu tertawa paling kencang juga adalah orang yang membuatmu menangis paling kencang.

Pesan di salah satu media sosial itu ternyata adalah ucapan “Terima kasih, artikelmu yang aku temukan di Google sudah menolong hidup saya.” Ucapan tersebut tidak pernah Y ekspektasikan sama sekali.

Y mungkin heran, karena selama ini ia selalu diremehkan, mungkin itu juga adalah salah satu alasan ia mulai menulis karena dengan hal itu, ia bisa melegakan pikirannya.

Petir kembali menyambar. Chat yang baru saja dibaca Y belum juga ia balas. Di ruangan yang belum dihidupkan lampunya. Dengan sigap, ia meraih laptopnya dan mencari artikel tidak sampai 1000 kata yang dimaksudkan oleh temannya tadi.

Tanpa disadari, ternyata artikel yang ia tulis masuk halaman pertama Google, hebatnya lagi, masuk peringkat pertama, bukan lagi di halaman lebih dari satu, atau tidak dianggap oleh mesin pencari yang paling banyak dipakai di dunia ini.

Tidak sampai disitu, ia juga melihat Google analytics dan Google search console yang mungkin “berdebu”, saking tidak pedulinya ia di awal tentang kepenulisan. Ia hanya menulis untuk uang saja dan ingin eksis di dunia maya.

Hujan berhenti, pelangi mulai muncul, hati yang berbunga-bunga dan mata yang terkesima tersaji saat Y melihat hasil Google analytics dan Google search console. Ternyata, dari kata kunci di Google, ada juga beberapa yang menyasar ke artikelnya.

Ditambah dengan komentar mengagetkan tadi. Y mengalami perubahan 180 derajat. Dulunya ia adalah seorang pemalas, sekarang mulai berani mendalami ilmu. Saat awal menulis, tujuannya hanya ingin eksis dan uang, sekarang lebih dari itu. Tujuan nomor satunya adalah menebar manfaat untuk orang-orang.

Seperti telur tanpa garam, sepertinya ada yang kurang kalau hanya sendiri saja, Y memilih untuk bergabung dengan komunitas Bloggercrony. Ia belajar tentang bagaimana agar tulisannya bisa lebih mudah dicerna pembaca.

Komunitas Bloggercrony memfasilitasi blogger Indonesia mengembangkan kualitas dirinya, membangun jejaring positif, meningkatkan produktivitas dengan menciptakan tulisan/konten yang informatif, bermanfaat dan inspiratif, serta berdaya mandiri dan profesional. 

Bergabungnya Y dengan Bloggercrony seperti pemain sepak bola yang berhasil mendapatkan pelatih yang tepat. Skill menulisnya semakin terasah dengan belajar dari Blogger Indonesia yang sudah memakan asam garam di dunia blog dan kepenulisan. Tulisan simpel yang tidak sampai 300 kata sekalipun bisa bermanfaat untuk orang lain.

Komunitas Bloggercrony benar-benar menjadi harta karun untuk Y. Tulisan yang lebih baik darinya, support dari komunitas Bloggercrony Indonesia, dan berbagai ilmu ia dapatkan telah menginspirasinya untuk menulis setiap hari dan mengembangkan blog sendiri.

Sekarang ini, Y bercita-cita untuk menjadi blogger Indonesia yang bisa memiliki manfaat dengan tulisannya. Ditambah lagi, bergabung dengan komunitas Bloggercrony Indonesia adalah hal yang ia selalu syukuri.

Ia menemukan jati dirinya sebagai blogger. “Kebanggaan gua sebagai blogger adalah dengan menebarkan tulisan yang bisa bermanfaat bagi orang banyak” kata hatinya saat mengetik di depan laptop untuk mengepos artikel selanjutnya dan berbagi cerita dengan memberi tag di media sosial seperti Instagram dan Twitter komunitas Bloggercrony Indonesia (@bloggercrony).

Author

Faris Yudza Ghifari, S.Si. (Certified Impactful Writer)

Faris Yudza Ghifari. Senior SEO Consultant di Sirka. Berpengalaman di niche kesehatan, pemasaran, dan engineering (alat laboratorium dan energi terbarukan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *