SEO

SEO Berdampak Pada Bisnis? Apa Maksudnya?

Di LinkedIn, praktisi SEO mungkin sudah tidak asing dengan ungkapan “SEO berdampak pada bisnis”. Wah maksudnya apa ya? Kok bingung jadinya.

Oke, dari perspektif  pemilik blog ini, berikut maksud dari SEO berdampak pada bisnis.

Apa Maksud dari SEO Berdampak pada Bisnis?

SEO berdampak pada bisnis, maksudnya adalah SEO bisa berkontribusi pada pertumbuhan metrik yang berkaitan langsung dengan kelangsungan bisnis, seperti prospek, pendapatan, dsb. dan bisa dibilang tidak melibatkan vanity metrics.

Contoh SEO Berdampak pada Bisnis

a. Budget Marketing untuk Digital Ads bisa Dikurangi

Digital ads bisa menghasilkan return yang cepat, tetapi memakan biaya yang cukup besar. Dengan SEO, budget untuk digital ads bisa dikurangi, sehingga bisnis bisa mengurangi pengeluaran mereka dari segi pemasaran produk atau layanan tertentu.

b. Semakin Banyak Pelanggan Datang dengan Walk In, Terutama karena tahu dari Google Maps

Ini juga bisa jadi contoh dampak bisnis dari local SEO. Karena tahu dekat dengan tempat tinggal, semakin banyak pelanggan yang datang dari walk in atau datang sendiri, terutama karena optimasi local SEO berjalan baik.

c. Revenue atau Pendapatan Bertambah

Ini jelas dampak bisnis paling jelas, yaitu revenue atau pendapatan bertambah. Namun, hal ini tidak bisa diklaim dari SEO sendirian. Banyak faktor lain yang menentukan seperti tim sales, operasional, musim, regulasi pemerintah, budaya, dll.

d. Leads atau Prospek dari Mesin Pencari Makin Banyak, Diikuti dengan Kualitasnya

Selain revenue, prospek semakin banyak juga salah satu dampak bisnis dari SEO. Namun, kita juga harus melihat kualitas dari leads-nya. Seberapa banyak yang convert atau sekedar “rohana” saja?

e. Traffic Semakin Tinggi, sehingga Banyak Tawaran Guest Posting, Advertorial, dan Revenue dari Adsense

Traffic sering disangka sebagai vanity metrics, tetapi sebenarnya ini tergantung konteks. Bagi website blog atau media berita, traffic itu adalah metrik yang berdampak pada bisnis karena memengaruhi jumlah tawaran guest postingadvertorial, serta uang yang didapatkan dari adsense.

Jadi, semua tergantung konteks. Traffic bisa jadi vanity jika website-nya butuh prospek untuk mendapatkan revenue.

f. Ikut Berkontribusi dalam Penentuan Pengambilan Keputusan Suatu Bisnis

SEO bisa berdampak dengan memberikan kontribusi dalam penentuan pengambilan keputusan dari suatu bisnis, misalnya:

1. Perpanjangan atau penghentian promo suatu layanan/produk

2. Pengadaan SDM baru dalam manpower planning atau peningkatan produksi/pembelian suatu produk, contohnya karena dokternya cuma 1 sementara demand dari SEO banyak, perlu ada dokter tambahan

3. Pembuatan nama paket sesuai dengan data dari Google Trend

Jadi, SEO berdampak pada bisnis tidak hanya soal revenue saja.

Bagaimana Cara Menentukan SEO Berdampak bagi Bisnis atau Tidak?

a. Evaluasi Data secara Berkala

Cek bagaimana data sebelum dan setelah optimasi SEO, apakah ada perubahan yang signifikan? Terutama ke metrik yang berhubungan dengan bisnis.

b. Kembali ke Tujuan SEO/Bisnis itu Sendiri

Jika targetnya adalah awarenessorganic traffic yang tinggi saja sudah cukup bisa dibilang berdampak bagi bisnis.

c. Cek Keputusan Bisnis Apa yang Muncul setelah SEO Ada

Kalau kamu punya aksesnya, kamu bisa cek keputusan bisnis apa yang baru ada setelah SEO atau karena adanya dampak dari SEO, seperti perpanjangan/penghentian suatu promo.

Manfaat SEO yang bisa Berdampak pada Bisnis

Pada intinya, SEO yang bisa berdampak pada bisnis punya efek positif bagi bisnis atau pun praktisi SEO itu sendiri.

Bagi pengusaha, tentu mereka jadi bisa mendapatkan prospek hingga revenue tanpa harus keluar uang untuk beriklan, sehingga mereka juga tidak akan “trauma” karena memakai jasa SEO.

Untuk praktisi SEO sendiri, jika bisa menunjukkan bahwa SEO bisa berdampak bagi bisnis, budget SEO akan ditambah, lebih dipercaya, klien melakukan repeat order, memperbagus portfolio, dsb.

Apakah SEO Situsmu sudah Berdampak bagi Bisnis?

Kalau pemilik blog ini, baik itu situs sendiri atau situs kantor, SEO sudah berdampak bagi bisnis. Contohnya, di blog ini cukup banyak blog post dari promosi, baik itu dari situs ini sendiri atau pun lewat off-page SEO.

Semoga SEO-mu bisa berdampak bagi bisnis, bisnismu sendiri, atau pun bisnis orang lain.

Author

Faris Yudza Ghifari, S.Si. (Certified Impactful Writer)

Faris Yudza Ghifari. Digital Marketing & Website Associate di PrimeCare Clinic. Berpengalaman di niche kesehatan, pemasaran, dan engineering (alat laboratorium dan energi terbarukan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *