Bot Traffic – Pengunjung Situs yang Bukan Manusia
Sebagai pemilik situs, kita tentu berharap pengunjung situs kita adalah manusia, terutama yang ingin membeli atau tertarik dengan produk atau jasa yang dijual di situs. Sayangnya, ada juga pengunjung yang bukan manusia, yaitu bot traffic.
Wah, traffic dari robot? Atau bagaimana? Apakah berbahaya?
Apa itu Bot Traffic?
Bot traffic adalah kunjungan pada website yang berasal dari bot atau dengan kata lain bukan manusia.
Contoh Bot Traffic
a. Bot Baik
Tidak semua bot itu jahat. Ada juga bot baik, yaitu bot dari mesin pencari seperti Googlebot. Selain itu, ada juga contoh bot baik lain seperti dari tools SEO yang tujuannya adalah untuk mengaudit situs.
b. Bot Jahat
Bot jahat ini cukup banyak. Contohnya adalah:
1. Scrapers (tukang colong konten). Bot dari AI search bisa jadi scraper jika kamu tidak memberikan consent kepada mereka (kontenmu di-crawl oleh AI)
2. Spam, misalnya komentar palsu atau jingling
3. DDoS (gak usah ditanya, ini bikin server penuh, jadi pengunjung lain gak bisa masuk)
Ciri-Ciri Situs yang Kedatangan Bot Traffic
Ciri-cirinya bisa dilihat dari analytics website. Contohnya:
- Bounce rate tinggi
- Konversi sangat rendah
- Kenaikan page view yang tidak wajar
- Kunjungan dari berbagai macam negara yang bukan target audiens
Jadi, waspada jika menemukan empat ciri-ciri ini.
Bahaya Bot Traffic
Berikut ini beberapa bahaya bot traffic, terutama dari bot jahat:
a. Mengganggu Performa Situs
Bot traffic bisa mengganggu performa situs seperti mengonsumsi bandwidth dari server. Akhirnya kecepatan situs melambat, bahkan situs mengalami crash ketika loading. User experience yang buruk.
b. Akun Google Adsense Ditutup Permanen
Salah satu pelanggaran pada Google Adsense adalah memakai bot traffic. Biasanya ada yang iseng seperti ini, jadi hati-hati karena konsekuensinya adalah penutupan akun Google Adsense.
Dulu pemilik blog ini pernah kena jingling atau kunjungan bot traffic. Setelah itu, langkah preventif dilakukan.
c. Penalti dari Google
Memakai bot traffic adalah teknik black hat SEO yang berpotensi penalti dari Google.
Cara Mencegah Kunjungan dari Bot
Pencegahan bisa dilakukan dengan robots.txt. Namun, bot jahat belum tentu menuruti robots.txt. Alternatifnya, kamu bisa memakai alat seperti CAPTCHA atau memakai WAF (firewall).
Khusus blogger, posting di grup yang tepat dapat mencegah kunjungan dari bot. Biasanya di grup blogger ada yang suka iseng melakukan jingling.
Yuk Kelola Bot Traffic!
Bot traffic yang baik harus kita welcome, seperti dari tools SEO atau crawler mesin pencari atau AI jika kamu menerima bahwa kontenmu dijadikan referensi oleh AI.
Hati-hati dengan bot jahat. Lakukan tindakan preventif yang sudah dijelaskan sebelumnya. Pengelolaan bot traffic akan membantu performa situs.
Semangat blogging!
Referensi:
https://www.semrush.com/blog/bot-traffic/
https://www.cloudflare.com/learning/bots/what-is-bot-traffic/